Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Kabar Nabi Tentang Siapa Saja yang Paling Utama

Dalam salah satu hadis Rasulullah Saw pernah memberi Khabar siapa dan apa saja yang paling mulia di muka bumi ini.

ألَا أُخْبِرُكُمْ بِأَفْضَلِ الْمَلَائِكَةِ جِبْرِيلُ عَلَيْهِ السَّلَامُ ، وَأَفْضَلِ النَّبِيِّينَ آدَمٌ عَلَيْهِ السَّلَامُ ، وَأَفْضَلِ الْأَيَّامِ يَوْمَ الْجُمُعَةِ ، وَأَفْضَلِ الشُّهُورِ شَهْرُ رَمَضَانَ ، وَأَفْضَلِ اللَّيَالِي ليلَةُ الْقَدْرِ ، وَأَفْضَلِ النِّسَاءِ مَرْيَمُ بِنْتَ عِمْرَانَ 
Artinya : Apakah kalian mau aku khabari bahwa malaikat yang paling utama adalah Jibril alaihi salam, nabi yang paling utama adalah Adam alaihi salam, hari yang paling utama adalah Jumat, bulan yang paling adalah bulan Ramadan, malam yang paling utama adalah Lailatul Qadar dan wanita yang paling utama Maryam bin 'Imran.

Pertama, malaikat paling mulia adalah Jibril

Menurut nas sharih malaikat merupakan malaikat paling utama dari seluruh malaikat. Pengarang Faidhul Qadir masih bimbang antara keutamaan malaikat Jibril dengan Israfil. Mushanif tidak bisa memastikan keunggulan dari keduanya karena beberapa atsar yang saling berlawanan. Namun beberapa nas sharih mengindikasikan bahwa Jibril lebih utama. Termasuk argumentasi yang memperkuat adalah bahwa jibril pembawa Wahyu dan ilmu sedangkan Israfil pembawa Rizki. Maka kebaikan yang bersifat jiwa lebih baik dari pada yang bersifat jasad. Ditambah lagi beberapa nas mendahulukan Jibril ketimbang Israfil.

مَنْ كَانَ عَدُوًّا لِلَّهِ وَمَلَائِكَتِهِ وَرُسُلِهِ وَجِبْرِيلَ وَمِيكَالَ فَإِنَّ اللَّهَ عَدُوٌّ لِلْكَافِرِينَ
Artinya : Barang siapa yang menjadi musuh Allah, malaikat-malaikat-Nya, rasul-rasul-Nya, Jibril dan Mikail, maka sesungguhnya Allah adalah musuh orang-orang kafir. (QS. Al-Baqarah : 98)

Bahkan dalam firman-nya Allah menjadikan sebagai (mewakili) Dzat-Nya, menjadikan Jibril sebagai ruh al-quds, dan memujinya dengan enam sifat
إِنَّهُ لَقَوْلُ رَسُولٍ كَرِيمٍ (19) ذِي قُوَّةٍ عِنْدَ ذِي الْعَرْشِ مَكِينٍ(20)  مُطَاعٍ ثَمَّ أَمِينٍ
Artinya : Sesungguhnya Al Quran itu benar-benar firman (Allah yang dibawa oleh) utusan yang mulia (Jibril), yang mempunyai kekuatan, yang mempunyai kedudukan tinggi di sisi Allah yang mempunyai 'Arsy, yang ditaati di sana (di alam malaikat) lagi dipercaya. (QS. Al-Takwir : 19-21)

Kedua, Nabi yang paling utama adalah Nabi Adam 

Kemuliaan nabi Adam ini sebelum diketahui adanya nabi Ulul Azmi

Ketiga, Sebaik-baik Hari adalah hari Jumat 

Banyak sekali hadis menerangkan keutamaan hari Jum'at.

KeempatK Sebaik-baik bulan adalah bulan Ramadan

Awal Ramadhan adalah rahmat, pertengahannya ampunan dan akhirnya dimerdekakan dari neraka.

5. Sebaik-baik malam adalah malam Lailatul Qadr 

Malam ini merupakan malam yang lebih baik dari seribu bulan dan diputuskannya urusan.

6. Sebaik-baik wanita adalah Maryam binti 'Imran

Sebagian nas menyatakan bahwa Fatimah adalah Sayidah (pimpinan) Perempuan di alam ini.  (Faidhul Qadir[3]:107)

Post a Comment for "Kabar Nabi Tentang Siapa Saja yang Paling Utama "